-->
74HssqAmpAieSQYdpeY0UHJ3eJx0ro2Bjc2BCzNj
Bookmark


 


 

Operasi Ketupat Candi 2025, Polresta Banyumas Siapkan 620 Personil Gabungan

Upacara Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi 2025 di Gor Satria Purwokerto Jumat ( 21/3/2025) Foto: Suprianto


Lingkar Keadilan, BANYUMAS 
Personil gabungan dari Polresta Banyumas, TNI, Brimob dan Dinas Perhubungan Kabupaten Banyumas diturunkan untuk pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas pada arus mudik dan balik lebaran 1446 H. 

Kapolresta Banyumas Kombes Pol Ari Wibowo selepas Upacara Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi 2025 di Gor Satria Purwokerto Jumat ( 21/3/2025) mengatakan personil ini, akan di turunkan di ruas jalan utama mudik dan balik, pengamanan tempat wisata hingga pengamanan di stasiun dan terminal bus Bulupitu Purwokerto.

Mereka akan ditempat di lokasi pengamanan dan pengaturan lalu lintas pada Minggu ( 23/3/2025). 

Ari Wibowo menjelaskan  disiapkan empat pos pelayanan dan pengamanan selama Operasi Ketupat Candi 2025 di wilayah Banyumas, yakni di Pos Pam Ajibarang, Wangon dan Kemranjen dan Pos Pam Terpadu di Alun- alun Purwokerto.

“Kita sudah melakukan pengecekan jalur, kita mempersiapkan skenario jika terjadi kemacetan di sejumlah ruas jalan mudik dan balik lebaran tahun ini,” kata Ari Wibowo.

Sementara itu, Bupati Banyumas Sadewo Tri L yang menjadi Inspektur Upacara mengatakan, Banyumas sudah siap menerima para pemudik yang masuk ke wilayah Banyumas. Selain itu, Pemerintah Kabupaten dan berbagai pihak telah menyiapkan 10 bus untuk mudik gratis ke Banyumas pada 26 Maret 2025.

“ Kita telah menyiapkan mudik gratis dari Jakarta ada 10 bus, untuk baliknya juga ada. Tapi waktunya belum ada kentuan hingga saat ini,” kata Sadewo.

Polresta Banyumas, juga dibantu sekitar 500 anggota Pramuka Banyumas, mereka akan diturunkan membantu masyarakat di pusat keramaian. 
Seperti membantu menyeberangkan orang dan lainnya, selama operasi kemanusian ini berlangsung.

Usai upacara dilakukan perusahaan, miras (minuman keras) hasil operasi rutin yang ditinggalkan. 
0

Posting Komentar